Taliwang, KOBAR – Momentum perayaan Hari Lahir (Harla) Kabupaten Sumbawa Barat (KSB) ke-13 yang jatuh pada tanggal 20 November mendatang nampaknya tidak hanya akan dimeriahkan dengan parade seni budaya saja. Tetapi, penulisan karya ilmiah mengenai manfaat dan dampak dari Program Daerah Pemberdayaan Gotong Royong (PGPGR) akan turut diperlombakan.
“Ya, saya sudah menginstruksikan Plt Sekda untuk mengagendakannya di Harla mendatang. Kegiatan ini penting untuk dapat mengetahui sejauhmana pemahaman masyarakat tentang program tersebut,” ungkap Bupati Sumbawa Barat, Dr Ir H W Musyafirin MM.
Dijelaskannya, lomba penulisan karya ilmiah mengenai manfaat dan dampak dari Program PDPGR ini akan dibagi menjadi tiga kategori, yakni tingkat Pelajar, Mahasiswa dan Umum. Peserta lomba karya tulis nantinya bisa menggunakan referensi tulisannya berdasarkan catatan media cetak, dan bisa bertanya langsung dengan aparatur pemerintah.
“Pemenang yang ditetapkan nanti akan mendapatkan penghargaan dari Pemkab berupa uang pembinaan, termasuk akan mempublikasikan hasil karya tulis pemenang di berbagai media, baik cetak maupun elektronik,” timpalnya seraya menambahkan, para peserta didalam karya tulisnya bisa mencurahkan segalanya. Termasuk harapan dan kritikan terhadap pelaksanaan program tersebut.
Seperti diketahui, Program Daerah Pemberdayaan Gotong Royong (PDPGR) Kabupaten Sumbawa Barat sudah ditetapkan menjadi Peraturan Daerah (Perda) oleh DPRD setempat pada 25 April 2016. Program ini lebih menitik beratkan pada penyediaan ruang dan penegasan arah penguatan gotong royong sebagai tata nilai dan cara mencapai tujuan dengan dilandasi semangat Ikhlas, Jujur, dan Sungguh-sungguh (IJS). Sementara tujuan yang ingin dicapai adalah, mengoptimalkan gotong royong sebagai sarana revolusi mental masyarakat dan aparatur dalam pembangunan, meningkatkan partisipasi masyarakat dalam menata dan memelihara lingkungan fisik dan sosial budaya guna terjalinnya solidaritas dan kebersamaan sosial. Melakukan pemberdayaan masyarakat dalam melaksanakan program/kegiatan sosial ekonomi produktif guna peningkatan kapasitas kegiatan dan kesejahteraan sosial ekonomi masyarakat, serta melaksanakan Program/Kegiatan pembangunan yang dapat memberikan kesempatan kerja dan produktivitas kegiatan guna peningkatan kesejahteraan sosial ekonomi wilayah. (kjon/ktas)
About The Author
Trending di KOBARKSB.com
- 65
Peran para Staf Ahli Bupati Kabupaten Sumbawa Barat (KSB) akan dioptimalkan. Buktinya, seluruh mantan pejabat Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) itu tidak lagi berkantor di gedung yang berada di belakang kantor Bappeda, tetapi sudah dipindahkan ke Gedung Graha Fitrah dengan memanfaatkan ruang tunggu Bupati.** - 64
Semangat tolong menolong atau kerap dikenal dengan sebutan gotong goyong, perlu ditanamkan dan digerakkan kembali sebagai modal dasar dalam membangun, di tengah bangsa yang mulai mengalami pengikisan karakter. Bila semangat gotong royong kembali tumbuh di tengah kehidupan masyarakat, dampaknya akan positif bagi penguatan seluruh sektor pembangunan. Semangat gotong royong merupakan… - 62
Pasca 6 orang peserta seleksi calon Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Sumbawa Barat (KSB) dinyatakan lulus oleh Panitia Seleksi (Pansel) calon Sekda, kemudian diumumkan secara terbuka ke publik. Sontak bursa calon pimpinan tinggi pratama di bumi pariri lema bariri ini menjadi pembicaraan hangat di tengah masyarakat. Meski penetapan Sekda adalah wewenang… - 62
Taliwang, KOBAR - Sejak Kabupaten Sumbawa Barat (KSB) terbentuk hingga menjelang usianya ke-16, sejumlah program pemerintah untuk memperbaiki taraf hidup masyarakat telah banyak digulirkan, terutama dalam persoalan sandang, pangan, dan papan. Tapi siapa sangka, dari sekian banyak dan sekian lama program itu ada, ternyata masih ada saja Penduduk KSB yang… - 61
“Ridho Rhoma Akan Hadir Hibur Warga Pada Malam Puncak” Taliwang, KOBAR - Pemerintah Kabupaten Sumbawa Barat dilaporkan tengah melaksanakan sejumlah kegiatan dalam rangka memeriahkan hari lahir (Harla) Kabupaten Sumbawa Barat (KSB) yang ke-13. Selain sejumlah mata perlombaan seperti lomba kasidah tingkat anak-anak, remaja dan dewasa, lomba musik kreatif, lomba tari kreasi… - 57
“Para Kades Ajukan Keberatan Ke Pansus Raperda” Taliwang, KOBAR - Forum Komunikasi Kepala Desa (FK2D) Kabupaten Sumbawa Barat (KSB) keberatan jika pembiayaan agen Program Daerah Pemberdayaan Gotong Royong (PDPGR) harus menggunakan Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa (APBDes). Hal tersebut terkuak saat forum tersebut menggelar hearing dengan Pansus Raperda DPRD KSB, Senin…
Komentar