4 tahun silam, Piala Adipura sempat jadi dambaan Pemerintah Kabupaten Sumbawa Barat (KSB), khususnya Kota Taliwang, sebagai ibukota Kabupaten. Kala itu, Pemerintah setempat jor-joran mengkampanyekan visi misi mereka kepada masyarakat agar piala adipura dapat diraih.
Apa lacur, hingga kini piala adipura tak kunjung didapat, yang tersisa tinggal alat peraga kampanye yang masih berdiri, meski telah usang dimakan usia. Pada tahun 2017, asa untuk dapat merebut piala adipura kembali digaungkan. Bupati menargetkan adipura bisa didapat pada tahun 2020.
Tapi hingga hari ini, menurut pantauan sejumlah pihak, belum terlihat ada langkah berarti yang dilakukan Pemerintah Daerah bersama masyarakat untuk mewujudkan impian itu. Mungkin bagi sebagian orang, penghargaan itu tidak terlalu berarti dan tidaklah istimewa.
Padahal isu lingkungan merupakan isu krusial hari ini dan kedepan. Sehingga barang siapa yang telah menyabet piala adipura, minimal daerah itu dinilai telah berhasil mengelola persoalan lingkungan di daerahnya secara berkelanjutan.
Ada 2 aspek utama yang menjadi dasar penilaian Adipura, meliputi; Kondisi fisik, yaitu kebersihan dan keteduhan lingkungan perkotaan. Kondisi non fisik, yaitu mengenai institusi, manajemen, dan daya tanggap dalam mengelola lingkungan perkotaan.
Karena indikator yang dijadikan bahan penilaian tergolong berat, membuat penghargaan itu menjadi sangat prestisius. Lantas apakah adipura selamanya hanya akan menjadi dambaan? Tentu kita tidak mau. Mari bergerak untuk Adipura 2020! **
About The Author
Trending di KOBARKSB.com
- 58
Sudah menjadi masalah klasik, bahwa pada setiap menjelang dan selama bulan Ramadhan, harga kebutuhan bahan pokok selalu melonjak. Mulai dari harga cabai, bawang, daging, hingga sejumlah kebutuhan pokok lainnya, harganya meroket, bahkan terkadang terjadi kelangkaan. Bergejolaknya harga sejumlah bahan pokok tersebut, merupakan masalah akut yang bukan hanya terjadi di daerah,… - 58
“Bupati Targetkan Adipura Tahun 2020” Taliwang, KOBAR - Hingga menjelang usianya yang ke 15 tahun, Piala Adipura yang 4 tahun silam pernah diidamkan Pemerintah Kabupaten Sumbawa Barat (KSB) belum juga terwujud. Pada tahun 2017, Bupati Sumbawa Barat, Dr Ir H W Musyafirin MM, kembali menggaungkan hal itu. Dan Bupati telah memasang… - 55
- 54
Taliwang, KOBAR - Industri pariwisata di Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) terus bergeliat dan bergerak maju, seiring semakin digenjotnya pembangunan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Mandalika, di Lombok Tengah. Tapi dampak dari geliat di Pulau Lombok, tidak memberi pengaruh berarti bagi Pulau Sumbawa, terutama Sumbawa Barat. Penambangan Emas Tanpa Ijin (PETI) dan pencemaran… - 52
12 hari lagi, tepatnya 20 Nopember 2012, Kabupaten Sumbawa Barat akan genap berusia 9 tahun. Kalau kita merujuk kepada semangat awal untuk menjadikan wilayah kemutar telu menjadi sebuah kabupaten baru dengan misi “Mendekatkan Pelayanan Untuk Kesejahteraan Masyarakat”. Maka wajarlah kalau begitu besar harapan warga untuk mengambil manfaat atas keberadaan kabupaten… - 51
Tempat Pembuangan Akhir (TPA) sampah yang berada di Desa Batu Putih, Jum’at, 11/9, pekan kemarin, mendapat bantuan Pemerintah Pusat melalui Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (Kemen PUPR). Satuan Kerja (Satker) Kemen PUPR yang berada di Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) menyerahkan langsung 1 Unit Bulldozer kepada Penjabat Bupati…

Komentar