Taliwang, KOBARKSB.com – Wakil Bupati Sumbawa Barat, Fud Syaifuddin, dilaporkan telah menemui Kepala Dinas (Kadis) Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB), Ridwan Syah, setelah mendapatkan laporan masyarakat terkait jalan rusak/longsor yang terjadi di Desa Tongo, Kecamatan Sekongkang, Kabupaten Sumbawa Barat (KSB).
“Alhamdulillah, kemarin saya datang langsung ke kantor Dinas PUPR Provinsi NTB bersilaturahmi dengan Bang Ridwan Syah, untuk memastikan bahwa jalan Tongo Sejorong di Kecamatan Sekongkang Sumbawa Barat yang telah terjadi longsor dikerjakan tahun ini. Kita meminta juga agar dipasang bronjong untuk pengamanan tebing jalan,” kata Fud, Kamis, (18/5).
Sebab apabila kondisi tersebut tidak segera ditangani, ujarnya, maka dikhawatirkan akan mengancam keselamatan masyarakat dan pengendara yang melintas. Apalagi kondisi jalan Tongo-Sejorong yang berada di wilayah perbukitan, menanjak, dan berliku serta dekat dengan jurang, tambahnya, tidak hanya cukup diperbaiki satu sisi. Sehingga pihaknya juga berharap, kata Fud, agar Pemerintah Provinsi NTB membangun bronjong pembatas sepanjang tebing jalan.
“Aspirasi masyarakat kita langsung ditanggapi, Pemprov NTB langsung memulai pekerjaan perbaikan jalan yang longsor itu. Sebab jalan lintas Tongo-Sejorong merupakan jalan yang berada di bawah kewenangan Pemprov NTB. Penanganan jalan ini diharapkan bisa segera dipercepat pemerintah provinsi, tanpa menunggu waktu lama,” beber Fud.
Menurutnya, respon cepat Pemprov NTB sudah mulai terlihat. Sedangkan untuk urusan bronjong, ungkapnya, Kadis PUPR Provinsi NTB telah menandatangani surat permohonan hibah kawat bronjong kepada Kepala Balai Wilayah Sungai (BWS) Nusa Tenggara I.
“Saat ini sudah ada material yang dibawa ke sana untuk segera dilakukan perbaikan. Perbaikan akan segera dilakukan, masyarakat juga diharapkan mengerti dan bersabar. Semoga apa yang kita lakukan ini bisa memberikan manfaat,” tutup Fud Syaifuddin. (*/kdon)
About The Author
Trending di KOBARKSB.com
- 95
Brang Ene, KOBARKSB.com - Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Basuki Hadimuljono, berpesan kepada jajarannya agar tetap merawat lingkungan dalam setiap proyek pembangunan infrastruktur, seperti tidak merusak lingkungan sekitarnya. Hal itu disampaikan Basuki, saat meninjau proyek pembangunan Bendungan Tiu Suntuk, di Desa Mujahidin, Kecamatan Brang Ene, Kabupaten Sumbawa Barat,… - 93
Taliwang, KOBARKSB.com - Pasca diumumkan Komisi Pemilihan Umum (KPU) bahwa tahapan Pemilu 2024 dimulai 14 Juni 2022. Seketika tensi politik di Kabupaten Sumbawa Barat (KSB) mulai memanas. Genderang perang antar bakal kandidat Kepala Daerah dan bakal calon legislatif pun telah ditabuh. Sayangnya, kondisi ini berakibat pada terkotak-kotaknya birokrasi setempat dan… - 93
Taliwang, KOBARKSB.com - Kabupaten Sumbawa Barat (KSB) sebentar lagi akan menginjak usia 19 tahun. Untuk memperingati hari lahir (Harla) KSB ke-19, Pemerintah KSB mengusung slogan "Sumbawa Barat Smart". Adapun maksud dan tujuan dari logo Sumbawa Barat Smart, menurut rilis Pemerintah Kabupaten Sumbawa Barat, yang diterima media ini, Senin, (31/10), adalah… - 92
Taliwang, KOBARKSB.com - Sebanyak 14 orang Atlet dan 5 orang Official, Kontingen PWI KSB, dilepas Bupati Sumbawa Barat, H W Musyafirin, untuk berlaga di Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Porwanas) XIII, Malang Raya, Jawa Timur. “Semoga para wartawan ini senantiasa sehat, sehingga bisa bertanding dengan baik dan mengharumkan nama Daerah dan…




Komentar